12 October 2011

Tutorial Cara Membuat Blog di Blogspot.com

Bagaimana cara membuat blog di blogspot.com atau blogger.com?
Okeh, tanpa berlama-lama langsung saja kita praktek !
Tapi sebelum ke proses pembuatan blog, sebaiknya anda harus punya account email di gmail (disarankan pake gmail). Kalau belum punya, coba baca2 tulisan saya sebelumnya.
Nah, kalo  sudah punya email bisa langsung ke tahap pembuatan blog.
Berikut ini cara membuat blog di blogger atau blogspot:
1. Buka alamat website http://www.blogger.com

2. Setelah muncul halaman utama dari blogger, kemudian klik “Memulai” atau “Get Started” di dalam kotak warna jingga. Selanjutnya anda akan dibawa ke halaman pendaftaran.
3. Anda akan diminta untuk mengisi formulir pendaftaran. Isi semua form yang disediakan.

4. Jika semua form sudah terisi selanjutnya klik “Lanjutkan” atau “Next” dan kemudian anda akan dibawa ke halaman untuk memilih nama/judul dan alamat  blog anda. Masukan judul dan alamat blog yang anda inginkan.





Jika sudah menentukan nama dan juga alamat (URL) blog, selanjutnya klik “Next” atau “Lanjutkan”. Kemudian anda akan dibawa kehalaman untuk memilih template untuk blog anda. Silahkan pilih sesuai yang anda sukai. Setelah ketemu yang cocok klik “Lanjutkan”.

NB: Template yang tersedia disana hanya template standart dari blogger, selebihnya bisa anda cari dari lagi yang menurut anda lebih cocok dan menggantinya lagi nanti.
Kemudian akan muncul konfirmasi bahwa blog anda sudah berhasil di buat. Lalu klik “Mulai Blogging”.
Nah, blog anda sudah tercipta! selanjutnya tinggal utak-atik deh biar kelihatan bagus dan tambahkan tulisan nya. Happy Blogging… :)

1 comments:

◄ Newer Post Older Post ►